Sunday, August 3, 2014

SOLO RAYA : MUTIARA PKK KABUPATEN SUKOHARJO

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sukoharjo, Ibu Hj Eti Wardoyo Wijaya,
menunjukkan 2 piala kejuaraan tingkat nasional yang diraihnya
BERAWAL dari nol proses perjalanan Ibu Hj Eti Wardoyo Wijaya sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sukoharjo, di mana masa lalunya hanya menjadi anggota PKK di Solo dan akhirnya masuk Sukoharjo dengan tekun mau belajar untuk mengerti tentang pentingnya program PKK di masyarakat, bangsa, dan negara. Dengan bekal semangat dan ketekunannya, pada tahun 2012 mendapatkan pencerahan menemukan mutiara yang terkandung dalam program kerja PKK tersebut.
Pada tanggal 16 Juni 2014, hari Senin, tepatnya pukul 11.00 WIB, di rumah dinas Bupati Sukoharjo dalam jumpa pers, Ibu Hj Eti Wardoyo Wijaya mengatakan,"Saat ini saya cukup puas". Menginjak tahun ini PKK Sukoharjo mendapatkan 16 penghargaan tingkat provinsi dan nasional. Dengan senyuman kebanggaan Ibu Hj Eti Wardoyo Wijaya memperlihatkan dua buah piala penghargaan PKK tingkat nasional yang diterimanya dari Istri Menteri Dalam Negeri, Ibu Gamawan Fauzi, pada hari Sabtu, tanggal 14 Juni 2014, di Kota Surabaya. Penghargaan yang diperoleh tersebut adalah Pakarti Utama I Lomba Posyandu Tingkat Nasional Tahun 2014 yang diwakili Desa Puron, Kecamatan Bulu, dan yang satunya Pakarti Madya III Lomba UP2K PKK Tingkat Nasional Tahun 2014 yang diwakili Desa Sidorejo, Kecamatan Bendosari, di mana penerimaan hadiahnya pada tanggal 22 Mei 2014 di Jakarta yang diserahkan oleh Ibu Fita di Maskodam V yang dihadiri oleh Wakil Presiden.
Ibu Hj Eti Wardoyo Wijaya dalam jumpa pers itu juga memaparkan bahwa pentingnya program PKK yang mengena, bersinggungan, menyatu dalam semua lapisan dan proses terbentuknya manusia seutuhnya dari mulai bayi lahir sampai manusia meninggal dunia di mana program kerja PKK ada di situ, secara umum membantu kebutuhan lingkungan masyarakat.
Keberhasilan PKK di Sukoharjo tak lepas dari Pembina PKK Sukoharjo, Bapak H Wardoyo Wijaya, yang juga selaku Bupati Sukoharjo. Ibu Hj Eti Wardoyo Wijaya tak segan-segan terjun langsung ke lapangan maupun secara administratif dalam mensosialisasikan program pemerintahan. Program PKK yang disosialisasikan contohnya dalam bidang kerohanian, yaitu pengajian rutin yang diadakan di rumah dinas Bupati Sukoharjo yang beranggotakan 3.000 jamaah.
lbu Hj Eti Wardoyo Wijaya menerangkan bahwa keberhasilan Tim Penggerak PKK Kabupaten Sukoharjo merupakan hasil dari motivasi keluarga, kader-kader yang saling membantu, para SKPD, dewan penyandang dana serta sikap kepedulian yang tinggi karena konsekuensi biaya sendiri dan tamu-tamu yang berkepentingan datang dalam pengertian "Tamu adalah Raja".
Beliau juga menekankan bahwa "Kebersamaan, Guyup Rukun, Gotong Royong Adalah Harga Mati" dalam keberhasilan PKK di Sukoharjo. Dan beliau berharap bisa tetap membawa program kerja PKK Sukoharjo di tahun-tahun mendatang.
Ibu Hj Eti Wardoyo Wijaya saat jumpa pers di rumah dinas Bupati Sukoharjo
            Adapun prestasi TP PKK Kabupaten Sukoharjo adalah sebagai berikut :
TINGKAT PROVINSI :
1. Juara I Lomba Pemanfaatan hasil Toga Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2012
    diwakili Kelurahan Kenep, Kecamatan Sukoharjo.
2. Juara Harapan I dalam Lomba HKG PKK 10 Program Pokok PKK Tingkat Provinsi
    Jawa Tengah Tahun 2012 diwakili Desa Tawang, Kecamatan Weru.
3. Juara III Pelaksana Terbaik Posyandu dalam rangka Hari Kesatuan Gerak PKK - KB
     - Kesehatan Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2012 diwakili Desa Langenharjo,
    Kecamatan Grogol.
4. Juara Harapan I Pelaksana PHBS Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2012
    diwakili Desa Kepuh, Kecamatan Nguter.
5. Juara Harapan II Pelaksana Terbaik LBS Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2012
    diwakili Desa Jatisobo, Kecamatan Polokarto.
6. Juara Terbaik III dalam rangka Evaluasi Pelaksanaan 10 Program Pokok PKK Tahun
    2013 diwakili Kelurahan Gayam, Kecamatan Sukoharjo.
7. Juara Terbaik II Lomba UP2KPKK Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2013
    diwakili Desa Sidorejo, Kecamatan Bendosari.
8. Juara Terbaik Lomba HATINYA PKK Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2013
    diwakili Desa Sugihan, Kecamatan Bendosari.
9. Juara II Pelaksana Terbaik Posyandu Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2013
    diwakili Posyandu Mawar III Desa Puron, Kecamatan Bulu.
10. Juara III Pelaksana Terbaik Kesatuan Gerak PKK KB – Kesehatan Tingkat Provinsi
    Jawa Tengah Tahun 2013 diwakili Desa Ngreco, Kecamatan Weru.
11. Juara Harapan I Pelaksana Terbaik PHBS Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun
    2013 diwakili Desa Dukuh, Kecamatan Mojolaban.
12. Juara Terbaik I UP2K PKK Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2013 dalam
    rangka Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-42 dan BBGRM Ke-XI Tahun 2014 diwakili
    Desa Sidorejo, Kecamatan Bendosari.
13. Juara III Pelaksana Terbaik Evaluasi 10 Program Pokok PKK Tingkat Provinsi Jawa
    Tengah Tahun 2013 dalam rangka Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-42 dan BBGRM
    Ke-XI Tahun 2014.
TINGKAT NASIONAL :
1. Pakarti Utama I Lomba Pemanfaatan Hasil Toga Tingkat Nasional Tahun 2012
    diwakili Kelurahan Kenep, Kecamatan Sukoharjo.
2. Pakarti Utama I Lomba Posyandu Model Tingkat Nasional Tahun 2014 diwakili Desa
    Puron, Kecamatan Bulu
3. Pakarti Madya III Lomba UP2K PKK Tingkat Nasional Tahun 2014 diwakili Desa
    Sidorejo, Kecamatan Bendosari. (Tim) web majalah fakta / majalah fakta online

No comments:

Post a Comment