Monday, December 21, 2015

ADVETORIAL KOTA KEDIRI

“JALAN EMAS BERNAMA PRODAMAS”

Peluncuran PRODAMAS di GOR Joyoboyo Kediri
ANGAN-angan masyarakat akan pelaksanaan pembangunan yang sesuai dengan harapan kini mulai bisa dinikmati oleh warga Kota Kediri. Keterbatasan sarana dan prasarana lingkungan dapat segera dipenuhi dan ditangani serta penyelenggaraannya sesuai dengan yang dibutuhkan masyarakat, tanpa harus menunggu waktu lama untuk mewujudkannya.
PRODAMAS (Program Pemberdayaan Masyarakat) adalah instrumen baru dalam strategi dan kebijakan pembangunan di Kota Kediri. Pola yang dilakukan sangat khas karena mampu melibatkan seluruh elemen masyarakat.
Program yang lebih dikenal dengan “Program Rp 50 Juta Per RT Per Tahun” ini diluncurkan oleh Walikota Kediri di Gedung Olah Raga (GOR) Joyoboyo Kota Kediri, Rabu (4/3/2015). Pencanangan program itu mendapat apresiasi luar biasa dari masyarakat.
PRODAMAS merupakan program unggulan Pemerintah Kota Kediri untuk menumbuhkembangkan, menggerakkan prakarsa, dan mendorong partisipasi masyarakat dalam pembangunan. Basis kegiatan PRODAMAS berada di wilayah RT (Rukun Tetangga), sehingga kemampuan dan kemandirian masyarakat dalam pembangunan bisa dengan mudah diwujudkan. Selain itu juga berpotensi untuk mempercepat pemerataan pembangunan di seluruh wilayah Kota Kediri.
Semua usulan kegiatan murni berasal dari aspirasi dan ide warga yang digali dari Forum Rembug Warga di setiap RT. Lingkup kegiatan yang dapat didanai dari PRODAMAS meliputi aspek pembangunan dan pengadaan bidang infrastuktur, sosial dan ekonomi masyarakat. Pelaksanaan serangkaian kegiatan implementasi dalam PRODAMAS dilakukan secara serentak sejak awal Maret 2015 di seluruh RT di Kota Kediri. Alokasi dana sebesar Rp 50 juta tersebut diadministrasikan oleh Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan di kelurahan yang bersangkutan, sehingga mempermudah pelaporan keuangan.
Hingga bulan Oktober 2015, pelaksanaan PRODAMAS sudah berjalan dengan baik di hampir seluruh kelurahan yang ada di Kota Kediri. Dan, yang membanggakan, masyarakat secara swadaya memberikan dukungan sangat antusias, yang mengalir baik berupa materi maupun tenaga.
Sementara pelaksanaan kegiatan PRODAMAS tahun anggaran 2015 terus bergulir, masyarakat Kota Kediri juga telah bersiap-siap untuk mempersiapkan pelaksanaan tahun berikutnya, di mana perencanaan untuk tahun 2016 sudah dilaksanakan pada bulan Agustus lalu.
Semua kalangan kini berharap agar pembangunan melalui PRODAMAS dapat berlangsung secara berkelanjutan, demi menjamin keberdayaan masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan di Kota Kediri. (RIED) web majalah fakta / majalah fakta online

No comments:

Post a Comment