Saturday, February 13, 2016

UNTAIAN PERISTIWA

Banyak SPBU Di Batam Kurangi Takaran Dan Lakukan Pungli
Pada Pembelian Premium Pakai Jerigen

HASIL investigasi Abdul Gopur dari FAKTA menunjukkan bahwa banyak SPBU di Kota Batam, Provinsi Kepri, yang diduga sering melakukan takaran literan BBM yang diisikan ke kendaraan bermotor konsumen. Dengan kata lain, banyak SPBU di Batam yang melanggar UU RI No.8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Kosumen.

Selain itu ada beberapa SPBU yang dengan sengaja melayani pembelian BBM dengan jerigen tanpa dilengkapi dokumen yang sah. Ketika dikonfirmasi FAKTA, salah seorang loper BBM tanpa dokumen yang sah dengan seenaknya memberikan meternya. Harga satu jerigen premium Rp 240.000.- ditambah uang pungli Rp 10.000.- menjadi Rp 250.000. Setelah BBM solar ilegal ditertibkan, operator SPBU mulai bermain pada BBM premium. (F.947) web majalah fakta / majalah fakta online

No comments:

Post a Comment