Thursday, July 7, 2016

LINTAS BERITA

MTsN 1 Surabaya Siap Laksanakan UNBK 2016

Dra Asmiati 
TAK ingin anak didiknya gagal atau mengalami kesulitan dalam mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun 2016, sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Surabaya betul-betul telah menyiapkan pelaksanaan UNBK 2016 walau dalam waktu mepet. Seperti yang diutarakan oleh Kepsek MTsN 1 Surabaya, Dra Enik Erik Purwaty, lewat Waka Kurikulumnya, Dra Asmiati, kepada Bambang Suryantono dari FAKTA, akhir Februari lalu. ‘’Kami sudah mempersiapkannya (UNBK tahun 2016) walaupun waktunya mepet,’’ jelas Asmiati.
Menurut Dra Asmiati bahwa sekolahnya (MTsN 1 Surabaya) sudah melengkapi komputer atau menyediakan komputer sesuai dengan yang dibutuhkan siswanya dalam pelaksanaan UNBK tahun 2016. Di samping itu, protor (ahli IT) dan server juga sudah oke. Tak hanya itu saja, agar siswanya mumpuni serta menguasai materi UNBK 2016, pihaknya pun sudah beberapa kali menyelenggarakan bimbel serta try out.
Lebih lanjut Dra Asmiati mengatakan bahwa program pemerintah itu sangatlah bagus, mengingat dalam pelaksanaan UNBK 2016 yang pertama kali diadakan tersebut tidaklah ribet dan siswa tidak perlu menyiapkan peralatan tulis seperti saat sistem tulis UNAS sebelumnya, serta dengan susah-payah harus menghitamkan lembar jawaban di atas kertas soal. Bahkan dijamin, UNBK tahun 2016 ini tidak akan bocor serta siswa dituntut jujur. Di samping siswa sudah terbiasa dengan komputer.

Walaupun begitu, sambung Dra Asmiati, sistem UNBK tahun 2016 ini juga ada kelemahannya, yaitu persiapan programnya mendadak, bahkan untuk MTsN 1 Surabaya daya listriknya sering mati karena beban penggunaan voltase listriknya pas-pasan dan tak dapat mencukupi dengan jumlah komputer yang banyak secara bersamaan. Untuk itulah Dra Asmiati berharap ke depan, pemerintah (Kemendikbud) memperhatikan secara serius serta khusus sekolah-sekolah berbasis agama, termasuk pula MTsN 1 Surabaya. (F.453) web majalah fakta / majalah fakta online

No comments:

Post a Comment